Coba Dalami Bakat Anak, dengan Menjadi Vlogger Cilik
Hal pertama yang perlu kita lakukan adalah mengenali bakat dan minat anak.
Maksudnya agar anak tidak sekedar ikut-ikutan trend untuk menjadi Youtuber. Kalau kita tahu bakat dan minat anak, itu akan lebih mudah untuk mengarahkannya. Dan anak akan memiliki isi atau konten yang khas sesuai minat dan bakatnya sendiri.
Coba untuk sama-sama berdiskusi tentang konten video yang akan dibuat.
Misal, membuat konten dari kesukaan olahraga anak, misal basket atau futsal.
Atau hobi anak yang senang membantu memasak juga bisa menjadi konten video menarik. Kita bisa membantu anak merekam semua aktivitas yang dilakukannya.
Baca Juga: Anak Aktif Punya Ciri-Ciri yang Beda Tipis dengan Anak Hiperaktif, Ini 4 Perbedaannya
Bermain makeup dengan Anak
Jika anak perempuan, akan banyak sekali keseruan dan hobi yang bisa dilakukan bersama si kecil salah satunya bermain makeup bersama.
Namun kita harus teliti ya dalam memilih makeup yang aman untuk anak.
Salah satu makeup Anak yang bisa dipilih adalah Amara Cosmetics for Kids.
Rangkaian Makeup dari Amara sangat aman digunakan oleh anak 3-12 tahun karena sudah terdaftar di BPOM dan bisa menjadi solusi untuk agar makeupnya tidak di rusak si kecil.
Jadi jangan gunakan makeup Dewasa untuk anak tercinta ya moms,.
Baca Juga: Hanya Gunakan 4 Bahan Alami Ini, Dipercaya Bisa Atasi Rambut Tipis pada Anak