Yuk Terapkan 4 Kebiasaan Ini agar Hidup Tetap Sehat hingga Usia Tua

By Widyastuti, Minggu, 4 Oktober 2020 | 21:30 WIB
Ilustrasi - Yuk Terapkan 4 Kebiasaan Ini agar Hidup Tetap Sehat hingga Usia Tua (Pamper.My)

NOVA.id - Hidup sehat hingga usia tua pasti menjadi impian banyak orang.

Sebuah studi dilakukan beberapa waktu yang lalu dan mereka menemukan 4 kebiasaan sehat yang bisa memperpanjang umur seseorang hingga 10 tahun.

Lalu apa saja yang bisa dilakukan untuk memiliki umur yang panjang dan tetap sehat?

Baca Juga: Sering Alami Mata Berkedut? Hati-hati Bisa Jadi Pertanda Masalah Kesehatan

1. Makan makanan yang sehat

Diet sangat berkaitan dengan umur yang panjang.

Penelitian lama menyarankan untuk melakukan diet Mediterania, yang mencakup makan banyak buah, sayur, biji-bijian, kacang-kacangan, lemak sehat dan tidak banyak gula, daging merah atau makanan olahan.

Biji, serat, ikan, protein nabati dan lemak sehat juga terkait dengan umur yang panjang.

Sedangkan makanan yang digoreng, minuman yang dimaniskan akan berisiko dengan penyakit kronis dan kematian yang lebih tinggi.

Baca Juga: Wow, Berhubungan Intim dengan Pria yang Lebih Tua Ternyata Membawa Kebahgiaan, Simak 5 Alasan Berikut