NOVA.id - Memotong sayuran dan bumbu menjadi hal wajib saat kita berada di dapur.
Sayangnya, setiap kali memotong bawang, entah itu bawang merah, bawang putih, bawang bombay atau pun daun bawang, kita kerap dibuat menangis karenanya.
Sebenarnya, apa penyebab kita menangis saat mengiris bawang?
Baca Juga: 7 Bahan Alami yang Bisa Usir Nyamuk di Sekitar Kita, Salah Satunya Bawang Putih
Rupanya, bawang mengandung bahan kimia tertentu yang jika digabungkan akan menghasilkan gas yang membuat mata kita terasa pedas dan berkaca-kaca.
Nah, senyawa kimia dalam bawang bombay, yakni, sulfoksida dan sintase, bergabung setelah kamu mengiris bawang.
Gas yang terbentuk, yaitu, syn-propanethial S-oxide, mengiritasi kelenjar di mata kita dan menyebabkan mata berair.
Baca Juga: Tips Cepat Mengupas Bawang Putih yang Perlu Diketahui, Wajib Coba!
Demi mengatasi masalah ini, sebelum memotong bawang, lakukanlah beberapa persiapan.
Persiapan ini akan mengurangi jumlah syn-propanethial S-oxide yang dilepaskan oleh bawang dan menjauhkan gas dari mata.
Lalu, gunakanlah pisau tajam yang baru diasah untuk mengurangi tekanan saat memotong bawang yang bisa membuat kerusakan pada permukaan bawang.
Baca Juga: Jangan Sampai Tertipu, Begini Cara Membedakan Bawang Merah Palsu dan yang Asli
Hal tersebut bakal mengurangi reaksi kimia yang terjadi.
Kita juga bisa memasukkan bawang ke dalam lemari pendingin atau freezer sebelum mengirisnya.
Ini akan mengurangi bawang melepaskan zat kimia yang membuat mata menjadi pedih. Cara memotong bawang tanpa menangis Pertama-tama, mulailah dengan memotong bagian paling atas.
Baca Juga: Tips Atasi Kesulitan Tidur Hanya dengan Bawang Putih, Begini Caranya
Biarkan bagian akar dipotong paling akhir. Lalu, iris bawang pada bagian tengah, dan atur ketebalannya.
Potong-potong sampai ke ujung akar, tapi jangan terburu-buru memotong pangkalnya. Ini akan membantu menghindari pelepasan banyak gas, penyebab linangan air mata.
Setelah mengiris bagian tengah, potong akarnya dan mulailah membuat potongan baru melintang di atas bawang.
Baca Juga: Musim Hujan Tiba, Coba Letakkan Irisan Bawang Merah di Setiap Sudut Ruangan dan Rasakan Manfaatnya
Ambil bawang yang sudah dipotong, masukkan dalam wadah dan jauhkan dari mata, sebelum kamu memotong bawang yang lain.
Cara lain yang bisa dicoba -jika ada- nyalakan range hood di dapurmu, lalu potong bawang di dekatnya.
Ini dapat membantu sebagian gas masuk ke kap mesin dan menjauh dari mata. Kita juga bisa menyalakan lilin besar dan meletakkannya di dekat talenan saat mengiris bawang.
Nyala api akan membakar senyawa belerang, yang mengurangi gas yang masuk ke mata. Ada juga saran untuk menggigit sepotong roti saat mengiris bawang.
Roti akan bertindak sebagai spons yang menyerap gas agar tidak menyakiti mata.
Kalau Sahabat NOVA pakai cara yang mana? Atau ada cara lain yang biasa dipakai? Yuk, boleh tulis di kolom komentar.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tips Memotong Bawang agar Mata Tak "Menangis"