Ini Rekomendasi Menu Sahur dan Buka Puasa dari Dokter Gizi

By Alsabrina, Rabu, 21 April 2021 | 14:33 WIB
(Ilustrasi) Menu sahur dan menu buka puasa yang baik menurut ahli gizi (iStockphoto)

Kurma dapat juga dicampur di dalam oatmeal dan susu almond, menjadi overnight oats atau kita juga bisa menambahkan kacang-kacangan agar semakin lengkap proteinnya.

Jika ada waktu, Sahabat NOVA dapat juga membuat kue dari oat dengan tambahan kurma untuk memberikan unsur manis, atau tambahan madu/stevia cair.

Namun terlepas dari semua itu, semakin sederhana cara pengolahannya, maka semakin baik karena kita dapat terhindar dari penambahan kalori dari bahan-bahan lainnya.

Baca Juga: Resep Kolak Biji Salak Isi Wijen untuk Menu Buka Puasa Hari Ini

Pilih metode pengolahan makanan utama yang tidak menggorengnya secara lama/deep fried.

Tidak ada hal baik dalam gorengan dan tidak ada waktu terbaik untuk mengonsumsi gorengan.

Namun jika sangat ingin mengonsumsinya, maka batasi sesedikit mungkin saat berbuka.

Baca Juga: Ketahui Tips Ini agar Ibu Hamil Tetap Bisa Puasa dengan Aman dan Sehat