Menstruasi Terjadi Dua Kali dalam Satu Bulan, Apakah Berbahaya?

By Presi, Rabu, 1 September 2021 | 13:28 WIB
(Ilustrasi) Menstruasi dua kali dalam sebulan (iStockphoto)

NOVA.id - Pada umumnya, perempuan akan mengalami menstruasi setiap 28 hari.

Dan, siklus menstruasi dianggap normal, jika jarak antarperiode haid di antara 21 sampai 40 hari.

Jadi, apabila Sahabat NOVA memiliki siklus di bawah 21 hari, maka bisa dikatakan kita memiliki siklus menstruasi pendek.

Baca Juga: Bisa Jadi Tanda Bahaya, Ini 4 Penyebab Darah Menstruasi Berwarna Hitam

Hal ini membuat kita mengalami menstruasi lebih dari sekali dalam satu bulan.

Pertanyaannya, apakah menstruasi dua kali sebulan itu berbahaya atau tidak?

Sebnarnya siklus menstruasi pendek ada yang normal dan juga ada yang patut diwaspadai.

Baca Juga: Begini Cara Mencuci Pembalut Kain Agar Bisa Digunakan Berkali-kali