Demi Kesehatan Mental, Instagram Siap Luncurkan 2 Fitur Terbaru

By Ratih, Rabu, 13 Oktober 2021 | 15:01 WIB
Ilustrasi fitur baru Instagram (P. Kijsanayothin)

NOVA.id - Instagram menjadi salah satu media sosial yang dituding mengganggu kesehatan mental penggunanya.

Mulai dari jumlah loves yang membuat orang menjadi insecure, hingga fitur instagram stories yang dituding membuat orang overthinking.

Banyak pengguna mengaku mengalami mentalnya terganggu (mental illness) akibat fitur-fitur tersebut. 

Baca Juga: Menonton Video di Sosial Media Bisa Bahaya untuk Otak, Ini Alasannya

Berusaha mengatasi masalah ini, Instagram berusaha mengkampanyekan mental health awareness. 

Nick Clegg yang merupakan petinggi Facebook baru-baru ini mengungkapkan bahwa Instagram berencana untuk merilis 2 fitur baru untuk menjaga kesehatan mental pengguna. 

Nick Clegg mengungkapkan rencana perilisan 2 fitur kesehatan mental di Instagram dalam acara CNN State of Union pada 10 Oktober lalu.

 Baca Juga: Awas! Oversharing di Sosial Media Bisa Picu Bahaya Besar Ini

Sebelumnya, penelitian banyak yang menunjukan bahwa Instagram memiliki efek negatif pada kesehatan mental anak muda.

Penelitian tersebut mampu memengaruhi pemikiran politisi dan masyarakat tentang potensi bahaya Instagram terhadap kesehatan mental anak muda.

Oleh karena itu, 2 fitur baru yang dirilis Instagram merupakan sebuah respon terhadap isu kesehatan mental dari penelitian terkait.

Baca Juga: Reaksi Atta Halilintar ketika Putrinya Disumpahi Terlahir Cacat: Itu Bahaya untuk Dia

Selain dari penelitian, Facebook nampaknya ingin memanfaatkan momen hari kesehatan mental dunia pada 10 Oktober lalu untuk memperkenalkan 2 fitur kesehatan mental Instagram. 

Nick Clegg menyatakan bahwa 2 fitur kesehtan mental yang akan segera rilis itu bernama 'take a break' atau 'istirahat' dan 'nudge' atau 'menjauhkan'.

Fitur 'nudge' akan menjauhkan pengguna dari konten-konten yang berpotensi membuat minder pengguna.

 Baca Juga: Menyoal Apa Itu Childfree dan Keputusan yang Dianggap Egois, Benarkah Demikian?

Selain itu, fitur ini juga bisa mendorong pengguna untuk melihat topik lain sehingga tak akan muncul pemikiran untuk membandingkan status sosial, pencapaian individu, dan prestasi orang lain dengan dirinya.

Adanya fitur baru diharapkan pengguna dapat menjadi diri sendiri dan lebih percaya diri dalam menghadapi kehidupan nyata. 

Kemudian, fitur bernama 'take a break' memungkinkan pengguna untuk menghentikan akun pribadi.

 Baca Juga: Ramai Hasil Survei Microsoft, Netizen Indonesia Disebut Paling Tidak Sopan di Asia Tenggara

Fitur ini diharapkan mampu membatasi aktvitas yang berlebihan di Instagram.

Selain itu, Instagram juga berharap bahwa pengguna bisa meluangkan waktu sejenak untuk mempertimbangkan apakah waktu yang mereka habiskan di Instagram bermakna bagi kehidupan.

Nick Clegg masih belum mengumumkan jadwal peluncuran 2 fitur kesehatan mental Instagram di atas.

Seorang juru bicara Facebook mengungkapkan bahwa 2 fitur kesehatan mental masih belum masuk dalam tahap pengujian.

Kemungkinan, besar 2 fitur kesehatan mental di Instagram tak akan datang dalam waktu dekat.

Baca Juga: Tebak Karakter Seseorang dengan Foto yang Diunggahnya di Media Sosial

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)

Artikel ini telah tayang di Parapuan dengan judul Instagram Siap Rilis 2 Fitur Baru, Berkaitan dengan Kesehatan Mental!