Ibu Harus Tahu, Ini 5 Manfaat Minum Teh Hijau bagi Kesehatan

By Septirini Sekar Nusantari, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 20:02 WIB
Teh Hijau (iStockphoto)

NOVA.id- Sahabat NOVA, teh hijau memang dikenal memiliki segudang manfaat. 

Mengonsumsi secangkir teh hijau secara rutin bisa membantu memperbaiki kondisi kesehatan kita. 

Menurut sebuah penelitian teh hijau mampu membantu pembersihan, penyembuhan dan peremajaan tubuh. 

Bukan hanya kaya antioksidan, teh hijau juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan seperti mengurangi stres, meminimalisir risiko kanker, dan menurunkan berat badan.

Baca Juga: Yuk, Kenalan dengan 6 Kandungan Skincare Aktif Paling Populer Ini

1. Membantu menurunkan berat badan 

Teh hijau mengandung polifenol, yang membantu oksidasi lemak lebih cepat dan meningkatkan laju perubahan makanan menjadi kalori oleh tubuh kita.

Menurut studi, teh hijau membantu membakar lemak, terutama di sekitar perut. Ini meningkatkan laju metabolisme dan membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Air Kelapa Bisa Menetralkan Obat? Benarkah Demikian? Ini Penjelasannya