Cara Menghilangkan Varises, Yuk Perbaiki Gaya Hidup Jadi Lebih Sehat!

By Ratih, Kamis, 11 November 2021 | 08:01 WIB
Cara menghilangkan varises (Ivan-balvan)

NOVA.id - Cara menghilangkan varises ternyata cukup mudah dan tidak perlu mengeluarkan biaya besar.

Penyebab varises sendiri umumnya dari gaya hidup yang minim aktivitas dan terlalu lama berada di satu posisi.

Varises adalah kondisi gangguan pembuluh darah vena yang paling sering terjadi di area tungkai, terutama betis.

Karena kebiasaan yang buruk, maka kita perlu mengatasi varises dengan memperbaiki gaya hidup, antara lain:

Baca Juga: Cara Menghilangkan Gigi Kuning, Hanya Pakai Buah Nanas dan Pepaya!

1. Atur posisi kaki

Saat sedang beristirahat, penderita varises dianjurkan untuk mengangkat kaki setinggi posisi jantung atau bisa lebih tinggi. 

Aktivitas ini berguna untuk mengurangi tekanan di pembuluh darah kaki dan gravitasi akan membantu darah mengalir dengan lancar kembali ke jantung.

Untuk melakukan hal itu, penderita varises bisa menyenderkan kaki ke tembok dalam posisi terbaring.

Baca Juga: 9 Cara Menghilangkan Mabuk Perjalanan Tanpa Obat, Pasti Ampuh!