Ini Cara Lakukan Plank yang Benar dan Durasi Waktu yang Disarankan

By Alsabrina, Senin, 22 November 2021 | 08:00 WIB
(Ilustrasi) Plank (dok. freepik.com)

4. Meningkatkan kesehatan mental

"Olahraga dapat memiliki efek positif pada kesehatan mental kita," kata Lawton.

Menurut dia, ketika kita melihat diri kita semakin kuat, itu bisa membesarkan hati. Penting juga untuk bernafas saat melakukan plank untuk lebih melibatkan otot inti kita.

Di sisi lain, beberapa teknik pernapasan juga dapat membantu meningkatkan suasana hati kita.

Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Lemak di Perut, Nggak Perlu Olahraga dan Diet!

Cara melakukan plank

Untuk melakukan latihan plank tradisional, ambil posisi push-up dan tahan dengan tubuh terangkat dari tanah. Untuk posisi yang tepat, pastikan agar:

• Siku berada tepat di bawah bahu.

• Otot bokong terlibat dengan sedikit memiringkan panggul ke depan.

• Membuat inti kencang dengan menahan otot perut.

• Punggung dan bokong lurus, tidak kendur atau mencuat ke atas

Baca Juga: Cara Menghilangkan Perut Buncit Tanpa Olahraga, Jangan Konsumsi Makanan Ini