5 Jenis Vaksin Covid-19 Ini Disebut Jadi Vaksin Booster, Apa Saja?

By Alsabrina, Minggu, 2 Januari 2022 | 17:03 WIB
5 Vaksin Covid-19 yang Jadi Calon Vaksin Booster pada 2022 (dok. kompas.com)

"Juga sedang berproses uji klinik untuk vaksin booster dengan Sinopharm," kata dia.

Sejumlah jenis vaksin Covid-19 sedang proses registrasi di BPOM untuk menjadi vaksin booster sejenis (homologus).

Registrasi tersebut, kata dia, menggunakan hasil uji klinik dari negara lain.

"Dengan menggunakan hasil uji klinik dari negara lain untuk vaksin booster homologus sedang berproses registrasi untuk Vaksin Pfizer, Sinovac, AstraZeneca, dan vaksin booster heterologus Sinovac dengan booster Zifivax," ujarnya.

Berikut lima vaksin Covid-19 yang bakal jadi vaksin booster 2022:

Baca Juga: Menyebar Sangat Cepat, Dirjen WHO Sebut Vaksin Saja Tak Cukup Lawan Omicron

 

1. Pfizer

Vaksin Pfizer diproduksi oleh Pfizer Inc dan BioNTech menggunakan platform messenger RNA (mRNA).

Vaksin ini mendapat izin penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA) dari BPOM pada 15 Juli 2021.

Data uji klinik fase III menunjukkan efikasi vaksin ini sebesar 100 persen pada usia remaja 12-15 tahun, kemudian menurun menjadi 95,5 persen pada usia 16 tahun ke atas.

Beberapa kajian juga menunjukkan keamanan vaksin Pfizer ini dapat ditoleransi pada semua kelompok usia.

Penggunaan vaksin Pfizer ini bisa diberikan secara intramuskular dengan dua kali penyuntikan.

Setiap penyuntikan dosis yang diberikan sebesar 0,3 ml dengan interval minimal pemberian antar dosis yaitu 21-28 hari.

Baca Juga: Waspada Efek Samping Vaksin Anak, Ini yang Harus Dilakukan Orangtua