Biasanya Jadi Penambah Rasa, Bumbu Dapur Ini Ternyata Ampuh Hilangkan Lemak Perut

By Ratih, Selasa, 26 April 2022 | 03:30 WIB
Cara menghilangkan lemak perut (thehoopsnews.com)

NOVA.id - Selama ini kita mengira jika berhasil menurunkan berat badan maka lemak di tubuh juga ikut hilang.

Faktanya, di beberapa bagian tubuh seperti perut bawah dan pipi, lemak sulit terbakar.

Namun Sahabat NOVA jangan khawatir karena ada tips menghilangkan lemak perut hanya bermodal bumbu dapur.

Banyak dari bumbu dapur ini yang ternyata efektif membakar lemak di perut, lo. Melansir Kompas.com, berikut ini daftarnya:

1. Kayu manis

Kayu manis dapat berperan aktif untuk menurunkan berat badan karena memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan dan dapat meningkatkan tingkat metabolisme, sehingga meningkatkan proses pembakaran lemak perut.

Selain itu, membantu untuk mengekang rasa lapar bersama dengan tingkat insulin dalam darah.

Menambahkan satu sendok teh kayu manis ke dalam makanan bertepung dapat membantu menstabilkan gula darah dan menangkal lonjakan insulin.

Kayu manis yang ditaburkan dalam oat dan smoothie di pagi hari dapat memberikan rasa kenyang lebih lama dan mengendalikan nafsu makan.

Baca Juga: Bisa Langsing saat Lebaran, Cukup Konsumsi Mentimun Selama Puasa, Begini Caranya

2. Kunyit

Kunyit memiliki sifat antioksidan, anti-inflamasi, antibakteri, anti-virus. Kandungannya dapat meningkatkan sistem pencernaan untuk membantu meningkatkan tingkat metabolisme tubuh.

Kunyit yang diseduh diyakini dapat menjadi minuman detoks dan membantu menurunkan berat badan.

3. Kapulaga

Kapulaga adalah rempah yang memiliki sifat termogenik. Dengan demikian, dapat membantu membakar lemak tubuh secara efisien.

4. Cabai rawit

Cabai rawit yang dikonsumsi dalam jumlah sedikit saja bisa cepat diserap lambung dan meningkatkan metabolisme.

Capsaicin dalam rempah ini memiliki efek termogenik, yang membantu membakar lemak perut.

Cabai rawit sangat rendah kolesterol, sehingga bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan jantung juga.

Baca Juga: Bukan Mitos, Pemilik Golongan Darah O Wajib Konsumsi Ini Agar Diet Sukses

5. Lada hitam

Lada hitam mengandung piperin yang dipercaya dapat menekan akumulasi lemak perut dalam tubuh dan meningkatkan tingkat metabolisme.

Sehingga, lada hitam dapat mencegah pembentukan sel-sel lemak dalam tubuh dan membantu menurunkan berat badan dengan cepat.

Hal itu berdasarkan penelitian pada hewan di mana pencegahan pembentukan sel-sel lemak baru oleh piperin itu disebut sebagai adipogenesis.

Reaksi adipogenesis itu yang mengakibatkan penurunan ukuran pinggang, lemak tubuh, dan kadar kolesterol. 

6. Jahe

Sahabat NOVA mungkin sudah tidak asing dengan manfaat bumbu dapur satu ini.

Jahe berpotensi memiliki kemampuan unik untuk mempercepat pengosongan lambung.

Selain itu, jahe juga bisa menahan rasa lapar, meningkatkan pembakaran lemak, dan mengontrol kadar gula darah yang memainkan peran penting dalam penambahan berat badan.

Baca Juga: Mau Diet Saat Puasa? Simak 6 Tips Ini agar Tubuh Tetap Sehat 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)