Infeksi jamur tidak hanya terjadi pada perempuan saja, tetapi juga pada pria dan biasa dikenal dengan nama infeksi jamur penis.
Area selangkangan sangat rentan terhadap pertumbuhan berlebih jamur Candida -- jamur yang menyebabkan infeksi karena lipatan kulit dan kelembapan.
Sama halnya dengan perempuan, infeksi jamur penis paling sering disebabkan oleh hubungan seksual tanpa kondom dengan perempuan yang juga terinfeksi.
Kita bisa membantu mencegah infeksi jamur dengan memakai kondom saat berhubungan intim dan mandi secara teratur.
Bagaimana dengan penyakit menular seksual lainnya seperti gonorea dan klamidia?
Sebaiknya menghindari kegiatan hubungan intim terlebih dahulu sampai melakukan pengobatan dan sembuh.
Apabila kita tidak tahu pasangan kita mempunyai penyakit menular seksual, lebih baik memakai kondom untuk berjaga-jaga karena kondom terbukti dapat mencegah infeksi dan penyakit menular seksual.
Ya, hubungan intim saat alami keputihan dan gatal memang tidak aman dan tidak nyaman untuk dilakukan.
Hal ini dikarenakan adanya kondisi tubuh tertentu, seperti infeksi di area genital.
Sehingga, Sahabat NOVA harus lakukan pengobatan dan perawatan terlebih dahulu. Konsultasikan ke dokter untuk mendapat penanganan yang terbaik. (*)
Sumber: Healthline.com & Clevelandclinic.org