Nyesel Baru Tahu! Ini 5 Sayuran Penurun Kolesterol Paling Cepat, Ternyata Sering Dibikin Masakan

By Maulana Wildan Ibrahim, Selasa, 19 Desember 2023 | 20:02 WIB
(Ilustrasi) Sayuran penurun kolesterol (iStockphoto)

Senyawa-senyawa tersebut memiliki peran dalam menghambat produksi asam urat dalam tubuh.

Selain asam urat, senyawa 3-n-butylphthalide dalam sayuran ini juga memiliki efek positif terhadap pengurangan kolesterol jahat.

Ini karena senyawa tersebut akan membantu sekresi asam empedu atau steroid, yang berperan dalam menurunkan kolesterol dalam darah.

4. Asparagus

Asparagus memang sudah dikenal sebagai sayuran penutun kolesterol tinggi yang patut Sahabat NOVA coba.

Manfaat asparagus ini berasal dari kandungan vitamin, mineral, serat, serta nutrisi lain yang membantu menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung.

Asparagus juga memiliki kandungan kaya akan folat, membantu menurunkan kadar homosistein dalam tubuh yang membantu meningkatkan sirkulasi, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.

5. Tomat

Sayuran penurun kolesterol berikutnya adalah tomat.

Tomat yang secara ilmu kuliner disebut sebagai sayur, kaya akan kandungan likopen, zat pemberi warna merah atau oranye pada tumbuhan.

Menurut Everyday Health dikutip dari Kompas.com, konsumsi 25 miligram likopen setiap hari mampu mengurangi kadar kolesterol jahat hingga 10 persen.

Artinya, konsumsi tomat turut membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan mencegah penyakit kardiovaskular, termasuk penyakit jantung.

Nah itu tadi beberapa sayuran penurun kolesterol yang baik untuk Sahabat NOVA konsumsi.

Semoga bermanfaat!(*)