Lengkap! Cara Pinjam Uang untuk Tambah Modal Usaha Rumahan Pakai P2P Lending Syariah

By Maria Ermilinda Hayon, Senin, 12 Februari 2024 | 15:05 WIB
Cara Pinjam Uang untuk Tambah Modal Usaha Rumahan Pakai P2P Lending Syariah (Aum racha)

Cara Pinjam Uang di P2P Lending Syariah

Prosedur peminjaman di fintech syariah tak jauh berbeda dengan fintech konvensional.

Lakukan pendaftaran pengajuan pembiayaan secara online melalui situs resmi perusahaan fintech lending.

Ingat untuk menggunakan fintech syariah yang terdaftar dan beisin di OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Setelah pendaftaran pengajuan pembiayaan, data dan informasi kita akan dianalisis oleh perusahaan fintech untuk mendapatkan persetujuan.

Berapa lama prosesnya? Lama prosesnya cukup bervariasi antara satu fintech dengan fintech lainnya (berkisar 3-7 hari kerja).

Jadi mau coba cara pinjam uang untuk tambahan modal usaha rumahan dengan fintech P2P lending syariah? (*)