Ibadah Ramadhan Tetap Aman, Ini 5 Cara Mengatasi GERD saat Puasa Tanpa Obat!

By Maulana Wildan Ibrahim, Minggu, 17 Maret 2024 | 14:05 WIB
5 Cara mengatasi GERD saat puasa tanpa obat (Dok. iStockphoto/Kadek Bonit Permadi)

Setiap orang, terutama penderita asam lambung, dianjurkan duduk atau beraktivitas setelah makan tujuannya agar sinergi dengan gravitasi.

Dalam posisi tubuh duduk atau berdiri, gravitasi membantu asam lambung tetap berada di perut dan tidak gampang naik.

2. Tidur dengan posisi tubuh bagian atas lebih tinggi

Cara mengatasi GERD saat puasa juga bisa dengan memperhatikan posisi tidur.

Saat penyakit asam lambung naik, tubuh bagian atas termasuk kepala perlu disangga agar posisinya lebih tinggi ketimbang kaki.

Sahabat NOVA bisa gunakan bantal atau penyangga setinggi enam atau delapan inchi untuk menopang tubuh bagian atas.

Usahakan bantal tidak hanya menyangga kepala, namun bisa menopang keseluruhan tubuh bagian atas agar tidak sakit leher.

3. Hindari minuman berkafein

Cara mengatasi GERD saat puasa yang selanjutnya adallah dengan menghindari minuman berkafein.

Di antaranya seperti kopi, teh, dan soda.

Pasalnya, sebagian penderita asam lambung perutnya cukup sensitif jika minum asupan berkafein.

Baca Juga: Lega! Titik Pijat Ini Solusi Cara Menghilangkan Cegukan Saat Puasa