Cara Mengolah Makanan Khas Imlek, dari Bandeng, Haisom, Sampai Kue Keranjang

By nova.id, Kamis, 19 Februari 2015 | 14:12 WIB
Cara mengolah makanan khas Imlek, mulai dari ikan bandeng, haisom, sampai bacang. (nova.id)

"Karena itu haisom biasanya dimasak dengan bumbu yang rasanya tajam supaya aroma aslinya hilang.

"Biasanya dicampur dengan saus tiram, jahe, atau potongan ayam.

"Tetapi supaya tekstur aslinya lebih terasa, biasanya dimasak dengan bumbu yang light," tambah Aji Chen Bromokusumo, pemerhati kuliner Tionghoa dari Asosiasi Peranakan Tionghoa Indonesia.

4. Bacang, atau Sticky Rice Dumpling

Banyak hidangan Tiongkok yang dibungkus dengan daun, seperti bacang atau Cantonese glutinous rice.

Penggunaan daun ini ditujukan untuk memberikan aroma pada masakannya.

Seperti Cantonese glutinous rice alias bacang, yang dibuat dari beras ketan, dengan isian ebi, lap cheong (sosis China yang keras), dan jamur, lalu dibungkus dengan daun teratai.

Isian bacang sendiri sebenarnya bebas. Bisa daging ayam, daging babi, telur asin, kacang, pasta kacang merah, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 6 Makanan yang Dianggap Membawa Keberuntungan dan Tersaji Saat Imlek, Apa Saja?

5. Kue Keranjang

Kue Keranjang punya sebutan akrab "dodol cina" karena teksturnya yang lengket dan rasanya yang manis.

Bagian paling menantang dari penyajian kue keranjang adalah saat hendak mengirisnya.