Tapi jika liburan Idul Fitri tahun ini sudah akan berakhir, jangan lupa untuk segera berbenah, termasuk berbenah kondisi tubuh. Menjelang liburan berakhir, dan setelah sepekan ini Anda membiarkan tubuh mencerna makanan yang "tak biasa", segera perbaiki pola makan Anda. Kembalikan stamina tubuh dengan mengonsumsi makanan yang lebih bergizi.
Berikut beberapa tips yang Anda perlukan untuk "menghilangkan" semua pengaruh menu liburan sebelum beraktivitas kembali secara rutin.
Tinggalkan KopiJangan sekalipun Anda menyentuh kopi, setidaknya beberapa hari setelah Anda kembali beraktivitas rutin. Mungkin Anda berpikir kafein akan "membangunkan" Anda. Tetapi di saat yang bersamaan, kafein justru akan membangun keinginan Anda untuk mengonsumsi karbohidrat dan gula yang lebih banyak lagi. Lebih baik Anda memilih green tea.
Banyak MinumMinum, minum dan minum. Dan minum di sini berarti minum air putih, ya. Selama masa liburan, mungkin Anda terlena dengan minuman manis dan bersoda. Kini saatnya membersihkan diri dengan air putih. Minimal dalam sehari Anda harus mengonsumsi 6-8 gelas. Lebih baik lagi kalau Anda menambahkan potongan lemon atau jeruk untuk tambahan vitamin C, sekaligus membantu membakar lemak.
Perbaiki Asupan SeratBagaimanapun juga, setelah "serangan" makanan bersantan dan berlemak, sudah saatnya sistem penceranaan dibenahi. Serat akan membantu Anda. Mulailah sarapan dengan oatmeal atau roti gandum dengan almond.
Tinggalkan Gula SejenakAgar lebih cepat memperbaiki kondisi tubuh Anda, segera tinggalkan gula sejenak. Lupakan sejenak makanan manis, apalagi yang sudah diproses sebelumnya. Sebaliknya, pilihlah makanan dengan manis yang natural seperti buah, sayuran, dan biji-bijian.
Yetta Angelina