Dua Anggota Tim Sepakbola Wanita SMA Ini Sepakat Bunuh Diri Bersama!

By nova.id, Rabu, 12 November 2014 | 08:28 WIB
Dua Anggota Tim Sepakbola Wanita SMA Ini Sepakat Bunuh Diri Bersama (nova.id)

Tabloidnova.com - Warga kota Kansas saat ini tampaknya masih sangat berduka setelah dua warganya yang masih duduk di bangku SMA diketahui telah menghabisi nyawa mereka sendiri, hanya berselang dua hari di minggu yang sama.

Ciara Marie Webb (16), warga Olathe, Kansas, dilaporkan telah menghabisi nyawanya sendiri pada Jumat (7/11) siang pekan silam di dalam rumahnya, seperti yang dikatakan oleh pihak kepolisian setempat kepada stasiun televisi KCTV.

"Ciara akan selalu dikenang sebagai anak perempuan kami, cucu perempuan kami, saudara perempuan kami, dan sahabat kami tercinta," demikian tertulis dalam obituari mendiang Ciara yang dibuat oleh keluarganya dan dimuat di harian Kansas City Star.

"Ciara akan selalu dicintai oleh keluarganya, sebagaimana ia juga sangat mencintai sepak bola. Ciara yang kerap memainkan mimik mukanya saat berfoto, gadis yang sangat mencintai para sahabatnya, peduli kepada sesama, bagian dari keluarga Olathe Ravens & Comets (nama tim sepakbola sekolah), dan seseorang yang selalu memberikan penghargaannya terhadap mereka yang telah mengajarinya tentang hidup," lanjut catatan pada obituari tersebut.

Tak lama setelah kabar kematian Ciara merebak, sejumlah kerabat dan teman sekolah Ciara pun langsung berbondong-bondong untuk mengucapkan rasa belasungkawa melalui media sosial. Seperti yang ditulis oleh teman satu tim sepak bola sekolahnya, Cady Housh, yang menulis, "Rest in peace Ciara."

Akan tetapi, betapa mengejutkannya, pada Minggu (9/11) malam, Cady kembali menulis di akun twitter-nya sebuah kalimat yang tampaknya sangat menggambarkan kegalauan hatinya. "Akhir pekan paling buruk dalam hidupku," kicau Cady pada pukul 20.15, sesaat sebelum ia ditemukan tewas akibat membiarkan dirinya tertabrak kereta yang melaju kencang di atas rel.

Cady sempat dibawa ke rumah sakit terdekat untuk diselamatkan, karena diketahui masih bernapas. Namun lantaran luka yang dideritanya sangat serius, di perjalanan sebelum sampai di rumah sakit, Cady pun mengembuskan napas terakhirnya.

Kepala Sekolah Olathe Northwest, Gwen Poss, setelah mengetahui dua muridnya telah menghabisi nyawa mereka sendiri, kemudian mengirim surat kepada keluarga Ciara dan Cady. Poss memberitahu bahwa pihak sekolah telah mengetahui kematian kedua gadis belasan tahun itu.

Gwen juga meminta kepada para orangtua muridnya itu agar bersedia memberikan waktu untuk berbincang-bincang dengan para murid sekolahnya mengenai tragedi yang menimpa Cady dan Ciara, terutama mengenai kasus bunuh diri pada remaja.

Menurut seorang psikolog remaja, sebaiknya para orangtua murid lebih sering mengajak ngobrol anak-anak remaja mereka, terutama menjelang tidur. Tujuannya agar lebih tahu apa saja yang sedang dirasakan dan dipikirkan para remaja itu.

Orangtua juga disarankan untuk tidak segan menanyakan perasaan anak-anak mereka, tidak memberikan penghakiman, menghindari membahas gosip yang mengarah kepada kesan buruk terhadap kedua remaja tersebut, yang membuat mereka memutuskan untuk mengakhiri hidup.

"Terus berkomunikasi dan mengelola perhatian terhadap para remaja tampaknya semakin penting dilakukan. Termasuk mengetahui apa saja yang mereka lakukan dan rasakan di setiap harinya."

Intan Y. Septiani/People

FOTO: PEOPLE.COM