Bahan:1 ekor ikan gabus2 sdt air jeruk nipis1 sdt garam2 sdm kecap manis1 sdm margarin
Bumbu Halus:6 bh bawang merah4 bh cabai merah2 siung bawang putih3 btr kemiri1 sdt garam
Cara Membuat:1. Bersihkan ikan, buang kepalanya, sayat bagian perut ikan memanjang ke arah ekor hingga terbuka. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam.2. Campur rata bumbu halus dengan kecap dan margarin.3. Panggang ikan di atas bara api, sambil diolesi campuran bumbu hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan sajikan bersama lalapan.
Untuk 4 porsi
Tips: Ikan gabus bisa diganti ikan gurame.
Resep: Nuraini W, Uji Dapur: Yulia, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Fadoli Barbathully