Anak Sering Marah-marah? Jangan Ikut Emosi, Hadapi dengan 4 Cara Jitu Ini

By Ade Ryani HMK, Kamis, 4 Mei 2017 | 04:45 WIB
Anak Sering Marah-marah? Jangan Ikut Emosi, Hadapi dengan 4 Cara Jitu Ini (Ade Ryani HMK)

Bisa saja orang tua tidak pernah menunjukkan ekspresi marah yang merugikan. Namun anak melakukannya. Kok, bisa?

“Ternyata anak belajar dari teman, tontonan televisi, tetangga, dan banyak lain.”

(Baca: Ibu Rumah Tangga, Ini Bahaya Menonton TV 5 Jam Sehari Bagi Kesehatan)

Jadi, jika anak marah, orang tua harus menggali penyebabnya sehingga mudah mengatasi ekspresi marah yang tidak perlu.

Bagaimana caranya?

1. Tampung Emosi

Tampung dulu emosi marahnya, jangan dilarang atau disalahkan.

“Meskipun bagi orang tua penyebab kemarahan anak sangat sepele sekali pun.”

2. Ajak Bicara

Orang tua bisa mengajak anak berbicara dari hati ke hati tentang kemarahan anak.

Terima saja semua emosi yang muncul dengan tenang dan sabar (empatik).

“Ajak anak untuk mengenali emosi itu. Kemudian beri kesempatan anak untuk mengakui dengan jujur tentang hal-hal yang sebetulnya diinginkan.”