Perbaiki Postur Tubuh dengan Pilates, Begini Caranya

By , Jumat, 22 September 2017 | 11:38 WIB
Tata Cara Pilates (Nova)

Gerakan - gerakan tersebut akan membuka otot sekitar bahu kemudian mengencangkannya sehingga posisi bahu tegak.

Dan ini yang juga tak kalah penting.

Kita bisa latihan pilates sendiri di rumah atau di kantor. Berikut, gerakan membetulkan postur tubuh yang disarankan, selamat mencoba!

PEMANASAN atau STRETCHING 1. Posisi berdiri Peralatan: Kain karet, tali panjang, atau handuk

- Posisi tubuh, kepala dan bahu tegak lurus. - Letakkan karet di atas kedua tangan, kemudian tarik ke depan dengan posisi lengan lurus. - Ayunkan ke atas, kemudian ke belakang dengan posisi yang sama.

Baca juga: Jangan Dilakukan Lagi, Ini Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Hamil

2. Posisi tidur Peralatan: Stik kayu - Posisikan tubuh dengan posisi tidur, kemudian letakkan tongkat di kedua tangan. - Tekuk kedua kaki. - Ayunkan tongkat dengan posisi lengan lurus ke atas dan ke bawah.

Lakukan: Satu gerakan ditahan selama 1-5 detik, lalu lakukan gerakan sebanyak 8-10 kali. Manfaat : Pemanasan berguna untuk membuka otot-otot yang kaku agar tidak kaget ketika melakukan aktivitas fisik.

Baca juga: Stop Konsumsi Obat Herbal, Cek Dahulu 3 Hal yang Harus Terkandung di Dalamnya Ini!

PLANK Peralatan: Menggunakan matras

1. Back Plank - Dalam posisi duduk, letakkan kedua tangan di belakang dengan posisi telapak tangan menghadap ke dalam. - Angkat tubuh dengan posisi kepala menghadap ke atas dan posisi kaki lurus.

2. Front Plank - Telapak tangan menghadap ke depan dan posisi kaki lurus dan rapat. - Angkat tubuh dengan posisi bokong lebih naik dan bahu menurun.