NOVA.id - Seperti yang kita ketahui, vitamin D sangat bermanfaat bagi kesehatam.
Sebab, vitamin D bisa membantu menjaga kadar kalsium dan fosfor darah dalam tubuh kita.
Sebuah studi baru menemukan bahwa suplemen vitamin D dapat mempercepat proses penyembuhan luka bakar yang parah, serta mencegah infeksi.
Baca juga: Saat Hamil, Asupan Vitamin Ini yang Jangan Sampai Diabaikan, Akibatnya Mengerikan Bagi Bayi Kita
Dua peneliti, yaitu Janet Lord dan Khaled Al-Tarrah dari Universitas Birmingham di Inggris menyatakan bahwa pasien dengan dengan tingkat vitamin D yang lebih tinggi memiliki prognosis yang lebih baik.
Sehingga, tubuh bisa melakukan penyembuhan luka yang lebih baik dengan lebih sedikit komplikasi.
Hal itu dikarenakan karena vitamin D memiliki antibakteri untuk memerangi infeksi dalam tubuh kita.
Baca juga: Terry Luncurkan Single Terbaru, Lagunya Dalem Banget, Seperti Apa?
"Tingkat vitamin D yang rendah bisa dikaitkan dengan hasil buruk pada pasien yang mengalami luka bakar, termasuk dengan infeksi yang bisa mengancam jiwa mereka karena penyembuhan luka yang tertunda dan itu bisa menyebabkan kematian," pungkas Janet.
Sementara itu, jika kita ingin meningkatkan kadar vitamin D dalam tubuh, berikut adalah yang perlu dikonsumsi yang dilansir dari Bold Sky.
1. Jamur
Jamur kaya akan vitamin D.
Baca juga: Prilly Latuconsina Dilarang Liburan Ke Korea Gara-Gara Kumandang Adzan
Mengkonsumsi jamur secara teratur tentunya dapat membantu untuk meningkatkan kadar vitamin D dalam tubuh kita.
Jamur bisa dikonsumsi dalam bentuk matang, dipanggang atau digoreng.
Namun, jamur yang dijemur di bawah sinar matahari bisa lebih bermanfaat karena akan menghasilkan vitamin D yang tinggi saat mereka terkena sinar matahari.
2. Telur
Telur adalah sumber vitamin D.
Sebagian dari kita mungkin ada yang hanya makan putih telur dan membuang kuning telurnya.
Tetapi, jika kita ingin mendapatkan nutrisi maksimal, sebaiknya konsumsi seluruh bagian dari telur itu dan tidak memisahkan keduanya.
Hal ini dikarenakan bahwa kuning telurlah yang kaya akan vitamin D.
3. Susu Kedelai
Susu kedelai juga mengandung vitamin D, vitamin C, protein dan zat besi yang baik.
Baca juga: Sulit Tidur? Coba Lakukan 9 Cara Ini Agar Waktu Tidur Jadi Lebih Berkualitas
Susu kedelai sebenarnya dibuat dengan cara merendam kedelai kering dan menggilingnya bersama air.
Jadi, jika kita mengkonsumsi susu kedelai secara teratur, kita bisa mendapatkan vitamin D dalam jumlah yang baik.
4. Ikan
Seperti yang kita tahu, ikan sangat menyehatkan dan ikan juga kaya akan vitamin D.
Memang ada beberapa jenis ikan, tapi dari semua jenis ikan, ikan berlemak itu banyak mengandung vitamin D.
Baca juga: Wah, Ternyata Jenis Gula Ini Lebih Menyehatkan!
Misalnya, ikan salmon, tuna, dan ikan kembung.
Jadi, jika kita mengkonsumsi jenis ikan ini secara teratur, maka tubuh kita akan memiliki vitamin D dalam kadar yang dibutuhkan.
5. Keju
Mungkin, kita sudah mendengar bahwa mengkonsumsi keju secara berlebihan memang bisa membahayakan kondisi tubuh kita.
Namun, jika dikonsumsi dalam jumlah yang cukup keju bisa menjadi sangat menyehatkan.
Sebab, keju adalah salah satu makanan paling terkenal yang kaya akan vitamin D.
Nah, sudah tahu manfaat dari vitamin D, kan?
Mulai sekarang, rajinlah mengkonsumsi vitamin D jika ingin memiliki tubuh yang sehat dan bugar.
Putri Amalia Irawan / NOVA.id