NOVA.id- Pertumbuhan anak harus diisi dengan gizi lengkap yang dibutuhkan oleh tubuh.
Dalam memenuhi gizi tersebut yakni melalui asupan yang tepat dan juga masa pemberian asupan tersebut.
Hal ini disebut dengan '3J', yaitu jumlah-jenis-jadwal, melansir Kompas.com.
Orang tua harus memperhatikan dari berbagai arah, jumlah yang cukup sesuai kebutuhan anak sesuai usianya, jenis asupan yang beragam dalam porsi seimbang, dan juga jadwal yang tepat dalam pemberiannya.
(Baca juga: Suka Mengikat Rambut? Harus Tahu Risikonya Ini, ya!)
Hal ini tentu tidak membuat anak terlalu kenyang atau juga lapar.
Pemberian waktu makan dibagi menjadi lima kali yang terdiri dari tiga kali makan utama yakni sarapan pagi, makan siang, dan makan malam.
Lalu ditambah dua kali selingan yakni di pagi hari dan sore hari.
Sangat baik jika anak dibiasakan makan secara teratur sejak usia dini.
(Baca juga: Kesal! Alasan Orang Tua Buang Bayi Dalam Koper dan di Masjid, Kok Sepele Banget Ya)
Khususnya jadwal makan di pagi hari atau sarapan.
Sarapan dikatakan sangat penting terutama setelah memasuki usia sekolah.