4. Makan protein lebih banyak
Menurut penelitian, leusin yang merupakan asam amino dalam protein merupakan pemicu pembakaran lemak di tubuh kita.
Dengan memasukkan lebih banyak asupan yang mengandung protein, maka penurunan berat badan bisa lebih cepat.
Kita bisa mengonsumsi makanan kaya protein seperti kacang, ayam, dan telur setiap beberapa jam untuk tetap berada di jalur program diet kita.
(Baca juga: Ibu-Ibu Harus Waspada Bila Anak Melakukan 5 Hal Ini, Bisa Jadi Watak Tak Baik, loh!)
5. Olahraga
Tubuh akan terbiasa jika kita melakukan latihan atau olahraga secara rutin.
Kita bisa melakukan olahraga dengan cara bervariasi.
Misalnya mencoba latihan HIIT atau High Intensity Training.
Latihan ini akan membedakan latihan dengan intensitas rendah dan intensitas tinggi, untuk menantang tubuh kita dan membantu menurunkan berat badan.
Lakukan latihan lebih singkat secara teratur agar tetap sehat dan berat badan turun secara ideal.
(Baca juga: Waspada! Tak Hanya Emen, Ini Dia 7 Tanjakan Berbahaya di Pulau Jawa, Nomor 3 Baru Saja Terjadi)
6. Sesuaikan asupan kalori
Tubuh akan disesuaikan dengan penurunan berat badan dan ini bisa menyebabkan metabolisme lebih lambat.
Kita perlu mengatur kembali asupan kalori agar netabolisme kita tetap berjalan normal saat melakukan program penurunan berat badan.
(Baca juga: Pintu Gerbang Kereta Bandara Ambruk, PT Railink: Operasional Kereta Normal)
7. Gunakan pendeteksi kebugaran
Dengan menggunakan alat pendeteksi pembakaran lemak saat olahraga akan memudahkan kita mengetahui hasilnya.
Ini juga akan membuat kita lebih terpacu untuk membakar lemak lebih banyak.
Namun meski begitu tetap perhatikan kondisi tubuh kita. (*)