Wah Obesitas Memicu Penyakit Diabetes, Yuk Turunkan Berat Badan dengan 5 Hal Ini!

By Winggi, Senin, 26 Maret 2018 | 08:30 WIB
Cara menurunkan berat badan bagi penderita obesitas (Winggi)

NOVA.id- Saat ini, penyakit yang rentan menyerang tubuh adalah obesitas.

Penyakit yang terjadi karena kelebihan berat badan ini disebut sebagai pintu masuk penyakit lain seperti salah satunya diabetes.

Mengutip dari buku Health First, hal ini terjadi karena lemak yang berada di dalam tubuh akan menurunkan sensitivitas tubuh terhadap insulin (resistensi insulin).

Jika kita mengalami obesitas atau berat badan berlebih dan ingin terhindar dari penyakit diabetes ini, disarankan untuk mencari tahu faktor penyebab kegemukan yang dialami.

(Baca juga: Psst... Begini Kata Zodiak Minggu Ini Soal Peruntungan Kita)

Hal ini sangat diperlukan untuk menentukan cara menurunkan berat badan.

Tak cuma menghindar dari diabetes, tetapi juga beragam risiko penyakit lain seperti serangan jantung, darah tinggi, kolesterol, dan lainnya.

Dengan begitu, kita perlu menurunkan berat badan agar terhindar dari berbagai penyakit ini.

Berikut lima hal yang secara umum harus dilakukan bagi seseorang yang ingin menurunkan berat badan yang dikatakan oleh Dr.dr.Imam Subekti,Sp. PD-KEMD, Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Endokrin, Metabolik dan Diabetes, RS Pondok Indah-Pondok Indah.

(Baca juga: Sering Digigit Nyamuk? Mungkin 7 Penyebab Ini Bisa Menjadi Alasan Kulit Kita Sering Digigit Nyamuk)

1. Mengatur pola makan

Perlu diketahui total kalori yang dibutuhkan untuk aktivitas harian, sehingga dapat ditentukan asupan yang diperlukan untuk terapi diet penurunan berat badan.