NOVA.id - Sebagai seorang pemimpin, kita harus mengenal orang-orang yang bekerja bersama kita.
Karena hubungan tim yang kuat, kita akan menghasilkan perusahaan yang produktif dan sukses.
Dengan mengetahui karakteristik setiap orang yang kita ajak kerjasama dengan baik, kita akan memahami cara memimpin tim dengan baik.
(Baca juga: Serunya, Inilah Potret Bahagia Keluarga Chelsea Olivia Saat Berlibur)
Berikut ini beberapa cara untuk membangun tim menjadi lebih kuat dan baik.
- Kenali dirimu sendiri
Memahami diri sendiri merupakan langkah pertama dalam bekerja dengan orang lain dan memimpin tim.
Jika kita mengenali diri kita dengan baik maka kita akan mampu memberikan solusi yang terbaik bagi tim kita.
- Kenali tim kita
Kepribadian kita terkadang berlawanan dengan yang lain.
Kita tidak mungkin menemukan kepribadian yang sama rata dalam tim.
Perbedaan kepribadian membuat kita semakin luas dalam menemukan ide baru untuk tim.
Kita juga akan semakin berpengalaman dalam berkomunikasi satu dengan yang lain, dan penempatan yang tepat sesuai dengan karakter mereka akan membuatnya jauh lebih berguna daripada membuang anggota tim.
(Baca juga: Ibu Wajib Tahu, ASI dan Susu Formula Tidak Mengandung Vitamin Ini! )