Nyaris Punah! Ini Dia Sajian Nikmat Kuliner Khas Melayu di Sanggau

By Healza Kurnia, Sabtu, 28 Juli 2018 | 20:00 WIB
Makanan khas Melayu yang nyaris punah, Sungkui (Aceng/NOVA)

Selama membuat sungkui, dia tidak dibantu orang lain.

“Saya masak sendiri, menyajikan sendiri,” tegasnya.

Pesanan pun kini datang dengan sendiri.

Jika ada acara besar di Sanggau, dia mendapatkan pesanan untuk membuat makanan khas Melayu itu.

“Saya sampai kewalahan,” katanya.

Kini sungkui identik dengan Puspa Sari.

Masyarakat sudah tahu yang namanya sungkui. 

Dari kerja kerasnya, Puspa bisa meraih keuntungan hingga Rp200 ribu per hari.

Karenanya ia bertekad tidak akan meninggalkan sungkui.

Bukan melulu soal keuntungan yang diperolehnya, tapi juga soal menjaga ciri khas dan tradisi daerah tempatnya tinggal.

“Kalau tidak saya, siapa lagi?” kata Puspa.

Apalagi dia sudah bertanya tentang kearifan lokal masakan ini pada tetua masyarakat.

“Marwahnya harus dijaga, kata mereka,” pungkas Puspa tegas.(*)

(Aceng Mukaram)