Sibuk Kerja Hingga Lupa Olahraga? Tenang, Lakukan Gerakan Ini Hanya 5 Menit Aja!

By Healza Kurnia, Selasa, 30 Oktober 2018 | 10:15 WIB
Ilustrasi bugar di kantor dalam 5 menit saja (istock)

NOVA.id - Sebagian kita tentu sudah tahu bahwa minimal sehari kita perlu berolahraga selama 30 menit.

Meskipun enggak lama, aktivitas demi kesehatan dan kebugaran itu kok susah benar kita lakukan.

Alasannya, bisa 1.002 macam.

Apalagi bagi kita yang masih aktif ngantor 5 hari dalam seminggu.

Baca Juga : Lion Air Jatuh, Kekasih Sang Pramugari Kenang Momen Setahun Lalu: Aku Rindu Kamu Sayang

Tapi, tunggu dulu. dr. Michael Triangto, SpKO, yang spesialis kedokteran olahraga punya resep jitu buat mengatasi keengganan kita itu.

“Skema yang lebih besar adalah 150 menit per minggu dan ini kita pecah dalam 5 hari, jadi 30 menit. Dari 30 menit, 5 menitnya itu kita bisa pakai olahraga di kantor. Jadi kalau dia sudah jalan, nah tambah olahraga 5 menit,” ujar dokter yang juga menjabat sebagai Direktur Klinik Slim+ Health, Sports Therapy.

Maksudnya dalam 5 menit bisa berolahraga di kantor?

Yup. Tapi betulan berolahraga bukan sekadar jalan mondar-mandir ke ruangan sebelah.

Baca Juga : Pesawat Lion Air Jatuh, Pramugari Alfi Sempat Curhat Lelah pada Guru Bahasa Inggrisnya

Karena, pada dasarnya olahraga ada ukurannya.

Dan tidak semua kegiatan fisik termasuk olahraga, loh.

“Jadi exercise itu ada semacam persyaratannya, yakni kegiatan yang harus terprogram, terukur, teratur, dan berkesinambungan. Jelas intensitasnya berapa, jenis latihannya apa, dan lamanya berapa. Bukan dilakukan sekali sebulan atau sekali setahun, niscaya tidak ada manfaatnya,” ujar dr. Michael.

Kenapa harus di kantor, ya kita semua sudah tahu, bahwa sebagian besar waktu kita dihabiskan di tempat kerja.

Baca Juga : Karyawan BNI Korban Pesawat Lion Air Jatuh Sempatkan Diri Bertemu Pacarnya

Sehingga sulit untuk pergi ke tempat fitness atau semacamnya.

Jadi dari pada enggak sama sekali mulailah olahraga 5 menit saja di kantor dengan gerakan-gerakan ringan.

Serunya lagi, berbagai barang yang ada di kantor, misalnya kursi, meja, dan dinding bisa manfaatkan sebagai peranti berolahraga.

Olahraga beban, misalnya, selama 5 menit saja sudah sangat bermanfaat untuk otot kita.

Baca Juga : Menangis, Pria Ini Selamat dari Kecelakaan Pesawat Lion Air Karena Terjebak Macet

Olahraga ini akan melatih kekuatan otot dan daya tahan otot.

Sedangkan jalan kaki adalah latihan cardio untuk melatih jantung dan paru-paru.

Latihan ini berguna untuk meningkatkan kesehatan jantung, otot, mengurangi darah tinggi, serta bisa juga menanggulagi stres.

“Jadi 5 menit tadi bisa dipakai sebagai awalan. Kunci suksesnya adalah pelan-pelan  dinaikkan bukan dipaksakan. Kita gabungkan antara yang pelan dan yang cepat, selang-seling. Itu kita sebut dengan latihan interval. Dan ternyata latihan interval itu setelah kita berhenti latihan, dia masih membakar lemak, pembakarannya meningkat,” jelas dr. Michael.

Nah, ini resep #5MenitAja olahraga di kantor ala dr. Michael.

Baca Juga : Resmi Menikah, Maia Estianty: Dia Menjadikan Aku Wanita Paling Bahagia

1. Latihan lengan depan dan belakang

Duduk di ujung kursi dengan kedua tangan memegang kedua sisi kursi.

Majukan dudukan sampai keluar kursi, turun perlahan dan naik kembali.

Lakukan 5 kali gerakan, masing-masing gerakan 5 detik.

Sisanya 10 detik untuk istirahat.

Ingat, kursinya jangan yang beroda, ya.

Baca Juga : Berkaca dari Pesawat Lion Air Jatuh, Perhatikan Hal Ini Ketika Ingin Naik Pesawat

2. Latihan untuk bagian perut

Duduk di ujung kursi dan rebahkan punggung ke belakang, menyender pada bagian belakang kursi.

Perlahan naikkan kedua lutut secara bersamaan menuju perut, membentuk sudut lancip.

Lakukan 5 kali gerakan turun-naik, masing-masing gerakan 5 detik.

Sisanya 10 detik untuk istirahat.

Baca Juga : Maia Estianty Menikah, Jeremy Thomas Unggah Foto dan Ungkap Hal Ini

3. Latihan untuk bagian dada

Berdiri di depan meja. Pegang salah satu sisi meja dan luruskan tangan.

Kemudian, lakukanlah gerakan push up.

Lakukan 5 kali gerakan push up.

Baca Juga : Usai Resmi Menikah, Unggahan Story Pertama Maia Estianty Sweet Banget!

4. Latihan untuk bagian pinggang

Duduk di atas kursi kerja.

Badan tegap, kemudian lingkarkan kedua tangan ke belakang punggung, tepat di daerahpinggang.

Tunggu sampai 5 detik, kemudian lepas dan rileks selama 5 detik.

Lakukan sebanyak 5 kali. Sisanya 10 detik untuk istirahat.

Baca Juga : Gelar Hanum Rais Terancam Dicabut, Ini 4 Fakta Kasusnya Terkait Ratna Sarumpaet!

5. Latihan cycling untuk bagian sisi perut dan paha

Duduk di ujung kursi dan rebahkan punggung ke belakang, menyender pada bagian belakang kursi.

Angkat kedua kaki dengan lutut mendekati perut kemudian kaki digerakkan sepertimengayuh sepeda.

Lakukan selama 50 detik dan istirahat 10 detik.(*)

(Maria Ermilinda Hayon)