NOVA.id - Di tengah era serba digital seperti sekarang, pengalaman kita dalam memilih produk asuransi pun perlahan-lahan harus menghadapi babak baru.
Untuk itu, demi tetap menawarkan kemudahan bagi para calon nasabah untuk menentukan produk asuransi dan perlindungan mana yang tepat dan sesuai kebutuhan, PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) pun misalnya, hadir memperkenalkan aplikasi Allianz Discover.
Menindaklanjuti era digital yang serba mudah, Allianz Discover berusaha mempertemukan kebutuhan antara pemasar asuransi jiwa dan kesehatan dengan para calon nasabah.
Baca Juga : Ciptakan Kreasi Kue Terbaik bersama Rich’s dan Simak Tips Cerdik ala Chef Nina Bertha, yuk!
Seperti apa penjelasannya?
Tadinya, sejak pertama kali diluncurkan di Januari 2015 dengan nama ASN Tool Box, aplikasi digital sales tools ini lebih ditujukan untuk membantu para tenaga pemasar Allianz.
Sehingga, proses pengajuan polis bisa dilakukan dengan lebih sederhana sampai kelak polis dikeluarkan.
Kini, ASN Tool Box pun akhirnya dimodifikasi menjadi Allianz Discover, guna turut memberi kemudahan bagi masyarakat Indonesia yang mau menjadi nasabah asuransi.
Jadi, aplikasi ini pun tak lagi hanya membantu tenaga pemasar, melainkan juga konsumen.
Baca Juga : Dapat Restu dari Mantan Istri, Mike Lewis Puji Tamara Bleszynski: Dia Perempuan yang Aku Hormati
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR