NOVA.id- Sampah di sungai telah menjadi masalah besar di Indonesia.
Sebab, ya, meskipun sudah banyak kampanye untuk tidak membuang sampah di sungai, tapi masih banyak masyarakat yang belum menyadarinya.
Sebab itu, Gerakan Ciliwung Bersih (GCB) mengadakan program pengolahan sampah sungai menjadi energi dalam bentuk briket/pelet yang disebut Tempat Olahan Sampah Sungai Gerakan Ciliwung Bersih (TOSS-GCB).
Baca Juga: Jadi Warisan Dunia, Google Peringati Budaya Subak Bali Pakai Doodle, Apa Itu?
Briket/ Pelet tersebut bisa dimanfaatkan untuk bahan bakar sehari-hari sebagai pengganti minyak tanah bahkan LPG, baik untuk keperluan warung hingga industri yang menggunakan boiler seperti pabrik tekstil, pupuk, dan pembangkit listrik.
Secara khusus, program ini dirancang untuk mengolah sampah Sungai menjadi listrik dan diperuntukkan bagi masyarakat di sepanjang aliran Sungai Ciliwung dengan produk akhirnya adalah syntetic gas (syngas) yang mampu menjadi substitusi bahan bakar untuk genset/diesel.
Listrik yang dihasilkan dari unit instalasi TOSS-GCB ini akan digunakan mengoperasikan mesin pompa dan penjernihan air Sungai sehingga laik untuk kebutuhan mandi, cuci, kakus (MCK).
Baca Juga: Coca-Cola Boikot Facebook, Kekayaan Mark Zuckerberg Turun Hingga Lebih dari 100 Triliun!
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR