NOVA.id - Kita biasanya membuang kulit pisang setelah selesai memakan daging buahnya.
Alih-alih dibuang, kulit pisang rupanya masih bisa dimakan dan punya banyak manfaat, lo.
Mengolah kulit pisang sebagai bahan makanan memang bukanlah suatu hal yang asing terutama di kalangan vegan.
Baca Juga: Jauhi Operasi, Ini 10 Makanan yang Bisa Memperbesar Payudara secara Alami
Selain kulit pisang, beberapa sisa makanan ini juga bisa kita makan dari pada hanya berakhir di tempat sampah.
Dengan mengolah sisa makanan, selain kita mendapatkan manfaat yang baik, kita juga turut serta dalam menjaga lingkungan.
Dilansir dari BrightSide, berikut ini merupakan 6 sisa makanan yang masih bisa kita makan. Yuk simak!
Baca Juga: Anak Bosan Makan Menu Rumahan? Ini Cara untuk Menyiasatinya
1. Cangkang telur
Cangkang atau kulit telur kaya akan kalsium.
Kita bisa memakan kulit telur dengan menumbuknya menjadi bubuk halus dan mencampurkannya ke dalam smoothie atau makanan Sahabat NOVA.
Baca Juga: Atasi Masalah ASI Tidak Lancar pada Ibu Menyusui dengan Konsumsi Makanan Ini
2. Kulit semangka
Sebagian orang beranggapan bahwa kulit semangka sangat mirip dengan mentimun dalam rasa dan tekstur.
Oleh karena itu, kulit semangka cocok untuk dibuat menjadi acar.
Kulit semangka yang sudah menjadi acar bisa dimakan sebagai camilan atau pelengkap sayuran lainnya.
3. Kulit wortel
Alih-alih dibuang, kulit wortel bisa kita olah menjadi makanan, lo.
Kulit wortel yang kaya dengan vitamin C bisa kita buat menjadi pesto, saus pelengkap pasta.
Baca Juga: Taruh Wortel dalam Pasir, Ini 7 Cara Lain Menyimpan Makanan agar Segar dan Tahan Lama
4. Daun stroberi
Daun stroberi yang sering kita buang ini ternyata kaya akan antioksidan, antiinflamasi, elemen kardioprotektif, dan sifat pelindung saraf.
Jika Sahabat NOVA tidak menyukai rasa dan teksturnya, cukup campur daun stroberi ke dalam smoothie dan nikmatilah!
Baca Juga: 5 Manfaat Super dari Stroberi untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya untuk Bakar Lemak!
5. Kulit pisang
Meskipun rasanya agak pahit dan keras saat mentah, memakannya sangat bermanfaat bagi kesehatan karena kaya akan kalium, magnesium, dan kalsium.
Sebagai contoh, kita bisa mengolahnya menjadi bacon kulit pisang.
Ini merupakan solusi lezat yang bahkan ingin dicoba oleh anak-anak.
Baca Juga: 3 Cara Alami Atasi Rambut Kering dan Kusut, Salah Satunya dengan Masker Pisang
6. Kulit bawang bombay
Kulit bawang bombay kaya antioksidan.
Kulit bawang bombay bisa kita olah dengan merebusnya hingga lembut dan lentur.
Kemudian, campur kulit bawang tersebut dengan minyak zaitun, dan campur dengan resep tepung favorit Sahabat NOVA untuk membuat adonan.
Lalu masukan irisan bawang bombay atau ayam ke dalamnya dan goreng sampai matang.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | brigtside.me |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR