4. Tak ingin terlalu mengumbar identitas suami
Nita mengungkapkan ia dan suaminya telah memiliki komitmen untuk merahasiakan hubungan rumah tangganya.
“Karena kita punya komitmen dari awal, dari semenjak kami menikah, kita punya komitmen bahwa cukup kita-kita saja, cukup keluarga yang tau, enggak usah saya ngomong ke publik, biar publik tahu dengan sendirinya,” ungkap Nita Thalia saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (09/10/2019).
"Tapi kenyataannya, di awal tahun 2003, itu (status) terbongkar," ucap Nita Thalia.
Baca Juga: Dewi Perssik Tiba-Tiba Kembali Dekat dengan Aldi Taher, Angga Wijaya Cemburu dan Menaruh Curiga
"Dan saya dilema waktu itu, antara saya ingat dengan komitmen keluarga kita. Saya dimintai klarifikasi gosip itu, benar atau tidak, itu adalah suatu hal yang sangat berat buat saya,” kata wanita yang mengaku melakukan beberapa kali operasi wajah itu.
"Tapi tahun 2003 itu mungkin kehendak Allah, waktunya harus dibuka. Akhirnya aku ngomong ke media bahwa betul aku sudah menikah dan status aku istri kedua,” kata Nita Thalia.
Kendati demikian, saat disinggung soal identitas suaminya, pelantun lagu Goyang Heboh itu enggan membocorkan sosok suaminya itu.
"Pokonya ada lah, hehehe," tukasnya.
Baca Juga: Jarang Bersama Anak Pasca Cerai dari Muzdalifah, Nassar Bongkar Alasan Sulit Bertemu Sang Buah Hati
KOMENTAR