NOVA.id – Aktivitas pada yang kita jalani sehari-hari bisa memberi dampak besar bagi kita, baik pada fisik maupun emosional.
Untuk itu, kita bisa melakukan kegiatan-kegiatan yang memiliki manfaat untuk melepas stres.
Kegiatan yang bisa menjadi stress relief, tidak selalu berhubungan dengan jalan-jalan.
Percaya atau tidak, hanya butuh 3 menit, dapat membuat hidupmu terasa lebih ringan.
Baca Juga: Cantik di Usia yang Tidak Lagi Muda, Begini Cara Ira Koesno Jaga Kebugaran Tubuhnya
Andrea Dian misalnya, sebagai influencer yang memiliki beragam aktivitas juga merasa perlu beristirahat sejenak agar mood untuk mengerjakan pekerjaan lainnya menjadi baik.
Dia sendiri menciptakan kegiatan sederhana dengan durasi 3 menit untuk melepas stress.
Inilah kegiatan 3 minutes refreshment ala Andrea Dian.
Stretching dan Latihan Pernapasan
Melakukan olahraga kecil dapat memberikan efek menenangkan bagi tubuh.
Contoh olahraga sederhana yang dapat dilakukan adalah stretching atau peregangan.
Lakukanlah peregangan tangan dan kaki selama 3 menit.
Olahraga kecil yang juga dapat dilakukan adalah latihan pernapasan.
Baca Juga: Tubuh Tetap Langsing Walau Telah Punya Anak, Jessica Iskandar Santap Ini untuk Sarapan Pagi
Dalam hal ini, kamu cukup mengambil napas panjang dan menghembuskannya secara perlahan.
Kegiatan ini dipercaya dapat membuat kamu lebih tenang.
Aktris sekaligus sports enthusiast Andrea Dian juga dikenal rutin melakukan olahraga di sela-sela kegiatannya di rumah.
Di tengah kesibukannya yang padat, menyempatkan diri untuk stretching selama 3 menit mampu me-recharge tubuhnya untuk melanjutkan aktivitas selanjutnya.
Baca Juga: Tidak Hanya Baik untuk Tubuh, Bersepeda Juga Bermanfaat untuk Kesehatan Otak
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR