NOVA.id - Metabolisme pada tubuh seseorang berfungsing untuk mengindari timbunan lemak pada tubuh.
Namun, lajunya metabolisme lada setiap tubuh seseorang memang berbeda.
Tak heran beberapa orang selalu berusaha meningkatkan metabolisme tubuhnya dengan berbagai cara.
Tapi di sisi lain, ada kebiasaan yang bisa memperlambat metabolisme. Apa sajakah itu? Berikut ulasannya dilansir dari Kompas.com.
Baca Juga: Diet ala Tya Ariestya, Turun 22 Kilogram Tanpa Olahraga Berat
1. Sarapan tinggi gula
Sarapan penting untuk memberi tenaga ketika hendak memulai rutinitas. Karena alasan itu, beberapa orang kemudian sarapan dengan makanan manis, agar memperoleh banyak energi.
Padahal pilihan makanan saat sarapan tak boleh asal. Terlalu banyak konsumsi makanan manis yang tinggi gula seperti sereal, roti manis, atau donat, dapat menyebabkan kadar gula darah tubuh meningkat drastis.
Pada gilirannya hal ini dapat membuat tubuh merasa lesu ketika makan siang tiba. Ini juga memengaruhi suasana hati.
Gula dalam makanan manis juga berperan dalam proses metabolisme. Konsumsi gula berlebihan memperlambat metabolisme.
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR