Selain membunuh kuman yang ada di dalam saluran hidung, cairan pembersih hidung juga berfungsi untuk melancarkan saluran pernapasan. Jika hidung terasa pilek atau sulit bernapas, cobalah untuk melakukan pembilasan sebanyak 3 kali sehari.
Berkumur dengan obat kumur antiseptik
Sama seperti cairan pembersih hidung, cobalah berkumur dengan obat kumur antiseptik sebanyak 3 kali sehari, agar pernapasan dan tenggorokan terasa lebih baik sekaligus membersihkan virus yang ada di mulut dan tenggorokan
Latihan pernapasan
Sebagai virus yang menyerang fungsi pernapasan, kemampuan paru-paru untuk menarik udara segar tentu menjadi berkurang. Inilah yang akhirnya membuat sesak napas begitu terasa selama masa isolasi.
Untuk mengurangi keluhan ini, Sahabat Nova dapat mencoba latihan pernapasan melalui sedotan. Caranya, tarik napas melalui hidung, lalu buang napas melalui sedotan secara perlahan sampai udara didalam paru-paru terasa habis.
Baca Juga: Awas Spoiler! Ini 5 Adegan Drama Korea True Beauty di Episode 3 yang Bikin Baper
Dengan membuang napas panjang, latihan ini akan membantu paru-paru untuk mengeluarkan udara kotor dalam tubuh.
"Melakukan latihan pernapasan secara berkala dapat menggunakan alat bantu seperti sedotan dan gelas berisi air yang diberi cairan antiseptik," terang Astri.
Tidur tengkurap
Meski terasa sulit dilakukan, tidur tengkurap ternyata dapat memperbaiki aliran pernapasan yang terganggu akibat virus.
"Mengapa hal itu penting? Karena dalam keadaan tersurat pertukaran oksigen dalam paru menjadi lebih lancar," ujar Astri.
Penulis | : | Content Marketing |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR