NOVA.id - Di awal tahun 2021, SKB (Surat Keputusan Bersama) 3 menteri merevisi jumlah cuti bersama.
Mulanya, cuti bersama sebanyak 7 hari kini menjadi 2 hari saja.
Keputusan itu disampaikan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 281 Tahun 2021.
Baca Juga: Menkeu Sri Mulyani Bocorkan Soal THR dan Gaji ke-13 PNS Tahun Ini
Melansir Kontan, cuti bersama yang dipangkas selama 5 hari yakni 12 Maret 2021 sebagai cuti bersama Isra Mikraj Nabi Muhammad, 17, 18, 19 Mei 2021 sebagai cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah dan 27 Desember 2021 yakni cuti bersama Hari Raya Natal 2021.
Kini, cuti bersama hanya pada tanggal 12 Mei (Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah) dan 24 Desember (Hari Raya Natal).
Setelah SKB 3 Menteri tersebut, Presiden Joko Widodo juga menetapkan keputusan serupa.
Baca Juga: Kabar Gembira, Tunjangan PNS Naik pada 2021, Minimal Dapat Rp10 Juta Tiap Bulan
View this post on Instagram
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com,kontan |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR