NOVA.id - Bagi sebagian orang, salah satu kebiasaan yang tidak boleh terlewatkan ialah menggunakan deodoran di ketiak.
Pasalnya, deodoran ialah salah satu produk perawatan ketiak untuk melawan bau badan tidak sedap yang kerap kali menurunkan rasa percaya diri.
Tentu kita tak ingin acara seperti kencan, berolahraga, hingga tampil di depan umum yang bikin berkeringat gagal karena lupa memakai deodoran.
Baca Juga: Tanpa Deodoran, Ini 7 Cara Alami Menghilangkan Bau Ketiak Paling Ampuh
Maka itu, umumnya sebagian besar kita boleh jadi menggunakan deodoran di pagi hari setelah mandi dan sebelum memulai aktivitas lainnya.
Namun, menariknya melansir Health Digest, penelitian menunjukkan bahwa pagi hari sebenarnya waktu yang paling tidak efektif untuk menggunakan deodoran.
Para ahli dari brand Arm & Hammer mengatakan, deodoran yang mengandung bahan antiperspirant justru paling baik digunakan pada malam hari.
Baca Juga: Trik Memilih Deodoran Alami yang Aman Bagi Ibu Hamil atau Menyusui
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR