Namun, kalau stres dan cemas sudah berlebihan dan tidak bisa menginspirasi kita untuk maju, kita perlu mengatasinya.
Kita harus melakukan cara mengatasi stres dan cemas demi kesehatan mental dan fisik kita.
Lalu, apa saja cara mengatasi cemas dan stres yang bisa kita lakukan? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Very Well Mind berikut ini.
Baca Juga: Tetap Sehat Mental, Ini Tips yang Bisa Dilakukan Generasi Sandwich
1. Identifikasi
Pertama, coba identifikasi diri kita sendiri. Sebenarnya apa yang menyebabkan kita stres, ketakutan, atau cemas?
Tanyakan pada diri sendiri soal pertanyaan ini dan pikirkan baik-baik jawabannya.
Cari tahu secara spesifik terkait hal itu.
Untuk beberapa situasi, ini mungkin mudah dilakukan.
Namun di lain waktu, kita mungkin benar-benar harus memikirkannya. Menulis di jurnal atau berbicara dengan teman tentang hal itu dapat membantu diri kita memahami masalah yang ada.
Baca Juga: Jangan Jadikan 3 Hal Ini Lelucon pada Anak, Bisa Buat Si Kecil Depresi
Source | : | Very Well Mind |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR