NOVA.id - Sebagian orang membutuhkan informasi terkait cara mengatasi stres atau cara mengatasi cemas yang berlebihan.
Namun, sebelum mengetahuinya, perlu diketahui bahwa stres dan rasa cemas sebenarnya bisa membuat perubahan yang diperlukan dalam hidup kita.
Stres dan cemas bisa memberi isyarat ketika kita mungkin sedang dalam 'bahaya'.
Baca Juga: Ibu Harus Tahu, 7 Cara Sederhana di Rumah Ini Ternyata Bisa Kurangi Stres
Bahaya yang dimaksud di sini adalah segala jenis ancaman terhadap kesejahteraan fisik atau emosional kita, mulai dari tidak berhasil dalam ujian hingga kehilangan pekerjaan atau kehilangan teman.
Kalau kasusnya seperti itu, stres dan cemas bisa dibilang kita butuhkan.
Pasalnya, tanpa perasaan itu, kita mungkin tidak bertindak untuk mendapat hal yang terbaik diri kita sendiri.
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Stres Akibat Pekerjaan, Coba Dengarkan Musik!
Namun, kalau stres dan cemas sudah berlebihan dan tidak bisa menginspirasi kita untuk maju, kita perlu mengatasinya.
Kita harus melakukan cara mengatasi stres dan cemas demi kesehatan mental dan fisik kita.
Lalu, apa saja cara mengatasi cemas dan stres yang bisa kita lakukan? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Very Well Mind berikut ini.
Baca Juga: Tetap Sehat Mental, Ini Tips yang Bisa Dilakukan Generasi Sandwich
1. Identifikasi
Pertama, coba identifikasi diri kita sendiri. Sebenarnya apa yang menyebabkan kita stres, ketakutan, atau cemas?
Tanyakan pada diri sendiri soal pertanyaan ini dan pikirkan baik-baik jawabannya.
Cari tahu secara spesifik terkait hal itu.
Untuk beberapa situasi, ini mungkin mudah dilakukan.
Namun di lain waktu, kita mungkin benar-benar harus memikirkannya. Menulis di jurnal atau berbicara dengan teman tentang hal itu dapat membantu diri kita memahami masalah yang ada.
Baca Juga: Jangan Jadikan 3 Hal Ini Lelucon pada Anak, Bisa Buat Si Kecil Depresi
2. Putuskan tindakan yang diambil
Langkah berikutnya yaitu mecari tahu siatuasi apa saja yang masih bisa kita kendalikan.
Analisis masalahnya untuk mengetahui apakah hal itu nyata, atau justri kita membesar-besarkannya saja.
Jika ternyata masalahnya hanya sekadar hipotetis atau skenario terburuk, putuskan apakah kemungkinan besar ketakutan kita akan benar-benar menjadi nyata.
Baca Juga: Overthinking Ganggu Aktivitas Sehari-hari? Coba Olah Emosi dengan Cara Ini
3. Atasi masalah yang bisa diatasi
Kita mungkin tidak dapat memperbaiki seluruh masalah.
Meski begitu, kita bisa mengambil beberapa langkah untuk sedikit demi sedikit memperbaiki situasi yang membuat stres atau cemas.
Baca Juga: Mask Anxiety, Kecemasan yang Bikin Kita Sulit Napas Saat Pakai Masker
Lihat postingan ini di Instagram
4. Biasakan diri
Tips yang ada memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan.
Tetapi dengan latihan, kita pasti bisa menjadi cukup mahir untuk mengatasi stres dan kecemasan yang berlebihan.
Kita dapat melakukannya dengan berfokus pada hal lain atau mengingatkan diri sendiri tentang solusi yang telah ditentukan sebelumnya.
Baca Juga: Jangan Takut Lagi, Ternyata Ini Arti dari Mimpi Meninggal Dunia
Atau, bisa juga mencoba beberapa strategi manajemen stres yang dapat membantu kita merasa lebih terpusat dan damai, seperti berdoa atau meditasi, menulis jurnal, atau mendengarkan musik.
Berolahraga secara teratur terbukti sangat membantu dalam mengatasi efek fisik dari kecemasan dan stres.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Very Well Mind |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR