“Sebelum kita klaim pun, produk Mulsk sudah tersertifikasi secara internasional, jadi untuk kualitas dan manfaatnya pun tidak perlu diragukan,” tambahnya.
Selain mengenalkan teknologi Nano Silver, Shandy juga merilis produk perlengkapan tidur terbaru bernuansa pastel Cotton Candy.
Berbeda dengan sebelumnya yang menghadirkan warna elegan Rich Silver dan Rich Gold, Mulsk memilih motif yang soft untuk menambah kenyamanan saat tidur.
Baca Juga: 5 Hal Sepele Ini Ternyata Bisa Jadi Pemicu Timbulnya Jerawat, Salah Satunya Sarung Bantal!
“Inspirasinya dari aku dan anak-anak karena anak-anak suka warna-warna gemas kayak gini, penuh imajinasi, dan kalau aku ngerasa ini cute banget. Jadi tujuannya walau nanti yang beli dan pakai sudah dewasa, nggak melupakan kebahagiaan masa kecilnya, dan tetap menjadi orang yang kreatif serta imajinatif,” terang Shandy.
Mulsk juga kembali merancang Gift Set yang berisi sebuah sarung bantal dan eye mask yang dilengkapi produk perawatan kain sutra berupa Silky Gentle Wash dan Bed Time Pillow Spray.
Tak hanya berupa Gift Set, Mulsk juga memasarkan produk terbarunya yang bisa didapat secara satuan.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR