Dalam hidangan khas Solo dan Kudus ini, ayam dengan campuran santan dan bumbu-bumbu dibungkus daun pisang, lalu dikukus sampai matang.
Bahan:
1 ekor ayam kampung, potong 6 bagian
12 lbr daun salam
5 cm lengkuas, iris tipis
5 bh tomat hijau, belah 6 bagian
5 bh belimbing wuluh, potong 1 cm
6 lbr plastik tahan panas
Daun pisang
Lidi untuk menyemat
Bumbu:
8 bh cabai rawit merah, iris tipis
12 btr bawang merah, iris tipis
8 siung bawang putih, iris tipis
3 btr kemiri, haluskan
150 ml air kaldu ayam
30 ml santan kental
½ sdt jahe parut
1½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
½ sdt gula pasir
Pelengkap:
Bawang goreng
Cara Membuat:
1. Campur cabai rawit, bawang merah, bawang putih, kemiri, air kaldu, santan, jahe, garam, merica dan gula, aduk rata. Sisihkan.
2. Ambil dua lembar daun pisang. Lapisi daun dengan plastik. Atur daun salam dan lengkuas di atas plastik.
3. Letakkan 1 bagian ayam. Taburi dengan tomat, belimbing, dan campuran santan. Bungkus bentuk tum.
4. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang. Angkat. Sajikan segera dengan bahan pelengkap.
6 porsi 45 menit
Resep: Uji Dapur | Penata Saji: T. Firta Hapsari | Foto: Adrianus Adrianto/NOVA
KOMENTAR