"Saya berencana dalam waktu dekat ini, mungkin minggu depan akan bawa Cut Tari ke Peradi (Persatuan Advokat Indonesia) untuk minta dukungan," kata kuasa hukum Tari, Hotman Paris Hutapea menirukan ucapan suami Tari saat dijumpai di Summit Mas I, Sudirman, Jakarta, Rabu (4/8) malam.
Hotman yakin, Tari hanya sebagai korban yang tak pantas untuk diadili. Ia ingin meminta pendapat kepada pengacara-pengacara senior itu untuk membantu. "Disana minta pendapat kepada ahli hukum. Minta dukungan dan pendapatnya untuk orang yang tidak bersalah dalam menyebarkan video itu," ujar Hotman.
Namun, kata Hotman, dukungan yang akan diberikan seluruh pengacara itu bukan untuk melakukan penekanan terhadap salah satu pihak, melainkan untuk meminta keadilan bagi Tari. "Mereka hanya akan memberikan opini, tapi bukan untuk menekan. Kami kesana untuk minta keadilan, jadi bukan karena ada tekanan publik," ujar Hotman.
Okki
KOMENTAR