Semasa mengandung, beragam keluhan bisa dialami ibu hamil.
Mulai dari kulit belang, kram perut, sulit tidur, pegal, sering pipis, dan banyak lagi.
Hal itu pun mewarnai masa-masa kehamilan dan menjadi pengorbanan indah yang terbayar ketika si bayi lahir ke dunia.
(Baca: Kulit Leher Menghitam Saat Hamil Bukan Karena 'Bawaan Bayi', Ini Penyebabnya)
Seperti yang juga dialami Christina DePino (28) perempuan asal Louisiana, Amerika Serikat.
Saat sedang hamil anak pertamanya, dia sering memajang dan membagikan kebahagiaannya di sosial media
Suatu hari, dia merasakan adanya gatal yang sangat menyiksanya, dan dia menceritakannya melalui statusnya di sosial media miliknya.
Gatal tersebut sangat mengganggu hingga membuatnya selalu terjaga di malam hari, kaki dan tangan penuh dengan koreng bekas luka yang makin membuat gatal.
(Baca: Kaki Bengkak Selama Kehamilan? Cobalah, yuk, Ikuti 4 Tips Berikut)
Lalu, ada temannya yang merekomendasikan DePino untuk segera konsultasi pada dokter, karena gatal bisa merujuk pada gangguan kesehatan yang sangat serius.
Mengikuti saran temannya, DePino akhirnya konsultasi pada dokter dan mengikuti beberapa tes medis, dan hasilnya DePino positif mengalami intrahepatic cholestasis of pregnancy (ICP).
ICP atau obstetric cholestasis adalah suatu kondisi hormonal yang menyerang kantong empedu perempuan yang sedang hamil.
Source | : | Women's Health |
Penulis | : | Ade Ryani HMK |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR