NOVA.id - Merebahkan tubuh kita setelah bekerja seharian adalah hal yang sangat menyenangkan.
Tetapi tidur melebihi batas alami yang kita butuhkan malah mendekatkan kita pada risiko kematian.
Sebuah penelitian menemukan bagaimana waktu tidur yang terlalu panjang membuat seseorang mengalami beberapa penyakit dan meningkatkan risiko kematian.
Baca Juga : Tak Terekspos, Wajah Cantik Cucu ke-2 Jokowi Akhirnya Tertangkap Kamera!
Waktu yang wajar untuk orang dewasa tidur adalah enam hingga delapan jam di waktu malam.
Sebuah studi yang diterbitkan oleh European Heart Journal pada Rabu (05/12) mengungkap sebuah fakta mengenai tidur yang dihabiskan lebih lama dari batas normal.
Dari 21 negara, tim peneliti menemukan bahwa oranng yang tidur lebih dari batas delapan jam meningkatkan risiko kardiovaskular utama seperti stroke atau gagal jantung, dan meningkatkan risiko kematian hingga 41 persen.
Baca Juga : Mantu Jokowi Tampil Kece Saat Olahraga di Kebun Raya! Yuk Intip Pesonanya