NOVA.id – Masakan manapun pasti kurang nikmat jika kurang garam.
Dalam jumlah cukup, garam memang dibutuhkan untuk mengatur kandungan air dalam tubuh.
Namun jika terlalu banyak asupan garam dalam tubuh tentu akan berdampak kurang baik bagi kesehatan, misalnya hipertensi atau bahkan stroke.
Baca Juga : Jangan Salah! Ini Dia Cara Menggoreng Makanan yang Tepat Agar Tetap Sehat
Asupan garam yang direkomendasikan per orang setiap hari ialah 2000 miligram atau sekitar 1 sendok teh.
Agar lebih sehat, kita bisa mengganti garam masakan dengan lemon.
Baca Juga : Nonton Film Milly & Mamet, Reza Rahadian Mengaku Menyesal pada Ernest Prakasa
Sunkist Growers dan peneliti dari Johnson & Wales University di Providence, Rhode Island, menemukan kunci untuk mengurangi kandungan garam dalam masakan rumah bisa sesederhana menambahkan air lemon atau potongan lemon dalam hidangan.
Dalam sebuah riset, peneliti meminta koki untuk membuat hidangan berbahan ayam, ikan, daging sapi, sayuran, sup, salad, dan biji-bijian.
Baca Juga : Pengasuh Baru Hanya Bertahan 2 Minggu, Gisel Minta Koneng Freelance untuk Gempi
Mereka disarankan untuk mengontrol jumlah natrium pada makanan masing-masing sebanyak 30 persen lebih sedikit garam, 50 persen lebih sedikit garam, 75 persen lebih sedikit garam, dan tidak ada garam.
Lalu menambahkan jumlah yang bervariasi dari air lemon atau lemon untuk setiap hidangannya.
Hasilnya, konsumen lebih menyukai hidangan dengan 75 persen pengurangan garam pada hidangan sayuran.
Baca Juga : Berplafon Emas 22 Karat, Yuk Intip Kemegahan Rumah Andre Taulany!
Pengurangan 50 persen garam untuk makanan ikan dan salad dressing.
Serta pengurangan 30 persen garam pada makanan yang diolah dengan bahan ayam, daging sapi, biji-bijian.
Baca Juga : Inneke Koesherawati Akui Pakai Bilik Asmara di Lapas dengan Suami
"Hasil penelitian ini menunjukkan, menghubungkan rasa dan kesehatan kadang tidak perlu dibuat sulit," kata global Master Chef Karl Guggenmos, WACS, AAC, dari Johnson & Wales, dikutip dari Kompas.
Dengan mengurangi asupan garam, Sahabat NOVA bisa menjaga tekanan darah dan kesehatan jantung loh.(*)