Penjelasan Ahli Soal Efek Konsumsi Rumput Laut, Kaya Manfaat dan Bikin Panjang Umur

By Hinggar, Jumat, 3 Mei 2019 | 10:30 WIB
Jadi Makanan yang Kaya Manfaat dan Buat Panjang Umur Ini Penjelasan Ahli Tentang Efek Konsumsi Rumput Laut (Healthline)

Ada banyak varietas rumput laut dengan nutrisi yang berbeda.

Kategori utamanya adalah ganggang coklat yang digunakan untuk membuat dashi, ganggang hijau seperti selada laut, dan ganggang merah yang dibuat sebagai nori dan biasa dibuat untuk menggulung sushi dan sup.

Ada juga alga merah yang dibiakkan oleh peneliti dari Oregon State University yang terasa seperti daging asap saat dimasak.

Baca Juga : Di Hadapan Luna Maya, Syahrini Pernah Bicara pada Reino Barack untuk Carikan Jodoh

Olahan dari rumput laut kini pun memiliki banyak variasi, seperti camilan rumput laut yang renyah dan bisa menjadi pengganti keripik dan kerupuk yang lebih sehat.

Minyak ganggang juga bisa menjadi alternatif untuk minyak ikan bagi mereka yang vegetarian.

Selain itu, minyak ganggang juga memiliki manfaat untuk menyehatkan jantung.

Baca Juga : Ini Tips Aman untuk Menikmati Kopi di Bulan Puasa Tanpa Masalah Kesehatan