NOVA.id - Banyak di antara kita yang sulit untuk tidur nyenyak atau bahkan sering kali terbangun di tengah malam dan tidak bisa tidur lagi.
Jika Sahabat NOVA mengalami ini, Sahabat NOVA harus memperbaiki kualitas tidur.
Cara terbaik adalah dengan mengubah 5 kebiasaan ini agar Sahabat NOVA bisa tidur dengan nyenyak.
Baca Juga: Tak Disadari, Inilah 4 Perasaan Tanda Kita Mengalami Depresi
Melihat layar sebelum tidur
Untuk mendapatkan tidur yang nyanyak, otak kita membutuhkan aktivitas yang menenangkan. Televisi seringkali terlalu merangsang otak kita yang membuat kita merasa cemas tanpa disadari.
Cahaya biru dari layar televisi menghalangi produksi melatonin, yaitu hormon yang berkaitan dengan tidur, sehingga membuat kita tidak bisa tidur dengan nyenyak.
Solusinya, matikan televisi atau gadget lainnya 30 menit sebelum tidur. Sebagai gantinya, lebih baik kita membaca buku atau mandi untuk bersantai.
Baca Juga: Sayuran Kubis Ampuh Cegah Penyakit Kanker Kok Bisa? Simak Faktanya!