Melakukan diet yang buruk
Menurut penelitian ini, jika kita kurang mengonsumsi vitamin A, B1, D, magnesium, kalsium, dan seng bisa menyebabkan kurang tidur.
Studi lain juga menunjukkan bahwa diet yang berfokus pada peningkatan konsumsi serat dapat meningkatkan kualitas tidur yang lebih baik dalam jangka panjang.
Dalama hal ini, Sahabat NOVA bisa makan lebih banyak buah dan sayuran. Hindari makanan cepat saji atau makanan olahan dengan kadar gula tinggi.
Baca Juga: Sering Gunakan Softlens Setiap Hari? Hati-Hati Efek Samping Ini Bisa Membahayakan Mata!
Tidak Berolahraga
Penelitian menunjukan bahwa orang yang melakukan olahraga aerobik intensitas sedang dapat membuat seorang menjadi lebih mudah tidur.
Dengan 24 minggu olahraga, orang dewasa dengan gangguan insomnia dapat tertidur lebih cepat dan memiliki kualitas tidur yang lebih baik daripada sebelum mereka mulai berolahraga.
Sahabat NOVA bisa melakuakn olahraga secukupnya di setiap hari.
Berjalan 30 menit saja sudah dianggap sebagai latihan aerobik yang cukup intens.
Atau, Sahabat NOVA bisa mencoba menggunakan transportasi umum atau sepeda untuk bekerja daripada naik kendaraan pribadi. (*)