Cara Tepat Olahraga Bareng si Kecil, Bikin Sehat dan Cerdas Bersamaan

By Maria Ermilinda Hayon, Selasa, 12 Mei 2020 | 08:00 WIB
Cara Tepat Olahraga Bareng si Kecil, Bikin Sehat dan Cerdas Bersamaan (vgajic)

NOVA.id - Bila Sahabat NOVA bingung mengatur waktu antara berolahraga dan menjaga si kecil, mengapa tidak menggabungkannya saja?

Kita ajak si kecil berolahraga bersama, hal ini bermanfaat bagi tumbuh kembang si kecil.

Menurut dr. Michael Triangto, SpKO, bentuk latihan dalam olahraga secara langsung akan melatih kemampuan gerak motorik tubuh anak, mendekatkan hubungan fisik maupun psikologis antara orangtua dan anak, serta memperkenalkan anak dengan berbagai bentuk latihan kebugaran tubuh.

Baca Juga: MPASI Organik, Bantu Tingkatkan Kekebalan Tubuh Anak di Masa Pandemi

“Dengan demikian anak akan belajar untuk menirukan berbagai gerakan latihan yang dilakukan orangtuanya. Tentu, akan bermanfaat jika sampai pada waktunya mereka mulai berolahraga secara serius,” ujar dr. Michael.

Nah, karena akan dilakukan bersama dengan si kecil, maka olahraga yang dilakukan harus memiliki unsur permainan sehingga keceriaan haruslah menjadi ciri khas dari olahraga tersebut.

Selain itu, karena tujuannya untuk kesehatan, maka usahakanlah untuk mengaplikasikan program olahraga dengan tetap memiliki prinsip FITT, yaitu frequency, intensity, type dan time, agar mampu mempertahankan kesehatan tubuh.

Namun, jadikan lebih sederhana atau ringan karena melibatkan si kecil, lantas, seperti apa gerakannya?

Baca Juga: Yuk Coba 4 Aktivitas Ini Agar Anak Tak Bosan Menunggu Buka Puasa di Rumah!