Anti Gagal! Ini Cara Membuat Ketupat yang Cocok Dikonsumsi dengan Menu Khas Lebaran Lainnya

By Presi, Jumat, 22 Mei 2020 | 20:03 WIB
Anti Gagal! Ini Cara Membuat Ketupat yang Cocok Dikonsumsi dengan Menu Khas Lebaran Lainnya (Handini_Atmodiwiryo)

NOVA.id - Salah satu hidangan wajib ada saat Hari Raya Idul Fitri adalah ketupat.

Biasanya, ketupat cocok dimakan bersama makanan khas Lebaran seperti opor ayam ataupun rendang.

Bila Sahabat NOVA belum pernah membuat ketupat, simak cara membuat ketupat berikut ini.

Baca Juga: Cara Menyimpan Ketupat agar Tak Mudah Basi hingga Berhari-hari, Ternyata Sangat Mudah!

Pertama-tama, siapkan bahan ketupat yaitu 500 gram beras bermutu baik dan 12 buah seongsong ketupat berukuran sedang.

Pilihlah pembungkus ketupat yang anyamannya teratur dan rapat.

Itu dilakukan agar isi ketupat padat dan terlihat putih bersih.

Baca Juga: Ketupat Dijadikan Budaya Sekaligus Sebagai Pengenalan Islam oleh Sunan Kalijaga, Ini 4 Makna di Baliknya

Berikunya adalah cuci beras hingga benar-benar bersih.

Lalu rendam beras dalam air bersih selama tiga jam.

Jika sudah, angkat beras dan tiriskan.

Baca Juga: Mulai dari Adu Telur hingga Kunjungi Makam Leluhur, Ini 5 Tradisi Unik Lebaran di Berbagai Dunia

Kemudian, campur beras dengan sedikit kapur sirih.

Jika pencucian beras kurang bersih, ketupat akan mudah basi dan tidak tahan lama.

Apabila Sahabat NOVA ingin rasa ketupat yang lebih gurih, bisa tambahkan garam.

Baca Juga: Ketupat Palas dan Kari Ayam, Sajian Berbeda untuk Rayakan Lebaran 2019

Langkah selanjutnya adalah masukan beras samoai 2/3 penuh, jangan terlalu banyak atau terlalu sedikit.

Jika pengisian melebihi 2/3 bagian, sebagian beras bisa tidak matang.

Sementara bila pengisian kurang dari 2/3 bagian, ketupat yang dihasilkan akan terlalu lembek.

Baca Juga: Ini 3 Tips agar Ketupat Tak Cepat Basi, Simpan dengan Cara Pintar

Jika sudah siap, rebus ketupat dengan cara terendam penuh dalam air mendidih.

Apabila tidak terendam air, ketupat yang dihasilkan akan tampak kotor oleh sisa-sisa air rebusan yang menempel di kulit.

Saat direbus sesekali buka panci, lihat apakah air sudah mau habis.

Baca Juga: Yuk, Kenalan dengan 7 Tradisi Lebaran Ketupat di Indonesia!

 

Segera tambah dengan air mendidih jika Sahabat NOVA melihat ketupat sudah tidak terendam. Normalnya memasak ketupat memakan waktu selama 4 hingga 6 jam.

Jika ketupat sudah matang, angkat dan tiriskan.

Simpanlah ketupat sambil diangin-anginkan dengan cara menggantungnya.

Baca Juga: 4 Makna Ketupat di Hari Raya Idulfitri yang Jarang Diketahui

Ketupat pun siap dihidangkan dengan menu khas Lebaran lainnya. (*)

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)